Paviliun MHM di Pameran Buku Internasional Lahore Ditutup dengan Apresiasi Luar Biasa

Paviliun Majelis Hukama Muslimin (MHM) di Pameran Buku Internasional Lahore 2025 menarik minat publik yang besar hingga acara berakhir, Senin (10/2/2025). Pengunjung datang dalam jumlah besar untuk menjelajahi berbagai publikasi MHM, yang banyak mendapat apresiasi karena ilmiah namun mudah dipahami, baik untuk topik intelektual maupun agama.
Apresiasi juga diberikan atas peran penting MHM dalam membina toleransi, dialog, dan hidup berdampingan secara damai.
Banyak pengunjung mengungkapkan kekaguman mereka terhadap buku dan publikasi MHM, yang berkisar studi intelektual dan buku-buku agama hingga dialog budaya. Buku-buku terbitan MHM menyediakan konten yang beragam dan unik bagi para pembaca. Hal itu mencerminkan visi MHM untuk meningkatkan pengetahuan dan menyebarkan persaudaraan manusia, toleransi antar agama, dan memerangi pemikiran ekstremis.
Selain itu, MHM juga menggelar serangkaian seminar yang menyediakan platform untuk dialog mendalam dan pertukaran pengetahuan tentang isu-isu inti dalam pemikiran Islam dan masyarakat. Giat ini meningkatkan nilai signifikansi dari pameran sebagai acara budaya global.
Menjelang berakhirnya Pameran Buku Internasional Lahore 2025, paviliun MHM menerima kunjungan resmi dari tim manajemen pameran. Direktur Pameran Buku Internasional Lahore, Saleem Malik, memuji partisipasi perdana MHM tahun ini. Ia juga mengapresiasi publikasi dan seminar budaya yang digelar MHM. Hal itu dinilai efektif dalam membahas tema-tema koeksistensi, keberagaman, dialog Islam, dan tanggung jawab agama terhadap isu-isu lingkungan dan iklim, sekaligus memamerkan prinsip-prinsip pendekatan Al-Azhar.
Menjelang pameran berakhir, paviliun MHM muncul dengan sorotan penting, yang menarik beragam peserta dari kalangan intelektual dan budayawan. Paviliun MHM menegaskan kembali peran pentingnya dalam mempromosikan dialog yang konstruktif dan memajukan nilai-nilai moderasi dan perdamaian global.